Tentang Kami
UPT LAYANAN KESEHATAN
UPT Layanan Kesehatan Universitas Pendidikan Indonesia merupakan Satuan Usaha yang bergerak dibidang layanan kesehatan.
Layanan Kesehatan ini diberikan kepada seluruh Mahasiswa , Dosen, dan Masyarakat Umum yang membutuhkan Layanan Kesehatan.
Didasari oleh kebutuhan civitas akademik dan karyawan IKIP Bandung akan pelayanan kesehatan maka Rektor IKIP Bandung pada waktu itu (1975) menugaskan dr. Kemal Adyana untuk memfasilitasi berdirinya Poliklinik IKIP Bandung bersama dengan beberapa staf antara lain bidan Een Rochaeni. Poliklinik IKIP ini terus berkembang dengan bertambahnya layanan kesehatan berupa kesehatan layanan gigi dengan SDM Poliklinik yaitu drg. Linggiarti, drg.Elly Rosmelia, Yuyu Yuliah, Trisna Sutiawati, Ajan.





